background

BERITA

REKTOR IAHN GDE PUDJA MATARAM JALANI BENCHMARKING DENGAN REKTOR UNIVERSITAS MATARAM


Image

Mataram, 2 Juli 2024 - Sebagai langkah strategis untuk memperkuat kerjasama antar lembaga pendidikan tinggi, hari ini Rektor IAHN Gde Pudja Mataram, Prof. Dr. Ir. I Wayan Wirata, A.Ma., S.E., M.Si., M.Pd., menjalani sesi benchmarking dengan Rektor Universitas Mataram, Prof. Ir. Bambang Hari Kusumo M.Agr.St., Ph.D. Pertemuan ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas tata kelola lembaga dan manajemen organisasi di kedua kampus.

Dalam diskusi yang berlangsung di ruang Rektor Universitas Mataram, keduanya mengidentifikasi berbagai strategi terbaik dalam pengelolaan kampus. Rektor IAHN Gde Pudja Mataram berharap pertemuan ini dapat menjadi bukti konkret pertukaran pengalaman yang lebih lanjut serta kolaborasi yang lebih erat antara kedua institusi.

Salah satu sorotan dalam pertemuan ini adalah implementasi sistem digital untuk meningkatkan efisiensi dalam tata kelola persuratan di Universitas Mataram. Hal ini dinilai sebagai langkah progresif yang dapat mengoptimalkan manajemen organisasi di universitas tersebut.

"Kami yakin kerjasama ini akan memberikan kontribusi positif dalam pengembangan SDM dan tata kelola lembaga di kedua universitas kami," ujar Rektor IAHN Gde Pudja Mataram. "Komitmen kami adalah untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan peran kampus dalam mendukung pembangunan masyarakat."

Pertemuan akademis ini diakhiri dengan kesepakatan untuk melanjutkan dialog dan kerjasama antara kedua lembaga dalam berbagai aspek penting, termasuk peningkatan layanan pendidikan dan pembangunan sumber daya manusia sebagaimana yang sudah sejak lama dijalankan oleh kedua kampus. oleh PM

( TIM Humas dan Protokol)

Bagikan berita: