background

RILIS BERITA

Berita Utama


Berita Terbaru

Image
Senin, 21 Februari 2022
Orasi Ilmiah Gubernur Provinsi NTB pada Seminar Prodi Dies Natalis Ke-XXI IAHN Gde Pudja Mataram

Institut Agama Hindu Negeri (IAHN) Gde Pudja Mataram menggelar seminar program studi (Prodi) dalam rangka Dies Natalis ke-XXI IAHN Gde Pudja Mataram dalam Sidang Senat Terbuka di Aula Rektorat IAHN Gde Pudja, pada Senin (21/2). Seminar Prodi itu mengusung tema Peranan Perguruan Tinggi Keagamaan dalam Mewujudkan Kerukunan Umat Beragama Menuju NTB Gemilang. Gubernur NTB, Dr.H. Zulkieflimansyah hadir menyampaikan orasi ilmiahnya. Rektor IAHN Gde Pudja Mataram, Dr. Ir. I Wayan Wirata, A.Ma.,SE.,M.Si., dalam sambutannya mengatakan, pada kesempatan itu pihaknya merayakan Dies Natalis ke-XXI, yaitu yang ke-XX sejak berdirinya STAHN Gde Pudja Mataram dan ke-I setelah terjadi perubahan status dari STAHN Gde Pudja Mataram menjadi IAHN Gde Pudja Mataram. Oleh karena itu, IAHN Gde Pudja Mataram dari awal telah berkomitmen mewujudkan harapan masyarakat Hindu NTB pada peningkatan kualitas lembaga, khususnya kualitas perguruan tinggi yang memiliki karakter yang unggul dan berdaya saing. Indikatornya yaitu karakter yang religius, tidak mudah menyerah, jujur, sopan, dan ramah serta rendah hati, ujarnya. Pihaknya selaku pimpinan lembaga menyampaikan rasa angayubagia dan ucapan selamat atas keberhasilan bersama mewujudkan IAHN Gde Pudja Mataram. Ia mengatakan, di samping seiring dengan derasnya perkembangan teknologi dan informasi yang diikuti oleh kemajuan digitalisasi di seluruh aspek kehidupan, maka diharapkan civitas akademika semakin kritis, inovatif, terbuka atau transparan dalam pelayanan publik. Sehingga image branding yang bertajuk excellence building character akan tercapai sesuai denganyang dicita-citakan bersama. Dengan semakin bertambah usia perguruan tinggi Hindu kita, diharapkan kita semakin matang untuk mengelola, mengembangkan, serta berperan aktif dalam meningkatkan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing, ujarnya. Rektor juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Gubernur atas kesempatannya menyampaikan orasi ilmiahnya. Serta terima kasih kepada Plt. Dirjen Bimas Hindu Kementerian Agama RI, kepada pejabat struktural dan fungsional, paniti dies natalis, dan seluruh hadirin, Gubernur NTB, Dr. Zulkieflimansyah menyampaikan, terdapat enam misi pembangunan Provinsi NTB demi terwujudnya NTB Gemilang. Pertama ada NTB Tangguh dan Mantap yang berfokus kepada penguatan mitigasi bencana dan pengembangan infrastruktur dan koneksi wilayah. Kedua, NTB Bersih dan Melayani yang merupakan transformasi birokrasi, bersih dari KKN dan berdedikasi. Ketiga, NTB Sehat dan Cerdas, penguatan sumber daya daerah sebagai pondasi daya saing daerah. Keempat, NTB Asri dan Lestari, pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan. Kelima NTB Sejahtera dan Mandiri merupakan penanggulangan kemiskinan, mengurangi kesenjangan, dan pertumbuhan ekonomi yang bertumpu pada beberapa sektor misalnya industrialisasi. Dan yang terakhir, NTB Aman dan Berkah adalah masyarakat yang beriman, berkarakter, dan penegakan hukum yang berkeadilan. "Dengan menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas, baik dan selalu berpikir positif di kampus ini, niscaya NTB Gemilang akan tewujud seperti yang kita cita-citakan," ungkapnya. Plt. Dirjen Bimas Hindu, Dr. Komang Sri Marheni, S.Ag., M.Si., mengatakan, usia ke-21 IAHN Gde Pudja Mataram merupakan usia yang memasuki masa dewasa muda. Telah memasuki kematangan dalam berrbagai aspek kehidupan. Lebih prima dan lebih mandiri dan dapat bertanggung hawab atas dirinya sendiri dan orang lain.

Image
Selasa, 15 Februari 2022
Rapat Pimpinan Institut Agama Hindu Negeri Gde Pudja Mataram

Memasuki tahun pertama perubahan STAHN menjadi IAHN gdepudja, Rektor secara konsisten dan kontinyu melakukan program penataan organisasi dan membangun sistem manajemen kerja organisasi yang baik. Upaya ini kembali dilakukan dalam Rapat Pimpinan (Rapim) Institut Agama Hindu (IAHN) Gde Pudja Mataram yang digelar selama 2 (dua) hari, tanggal 14 s.d 15 Pebruari 2022 bertempat di Hotel Jayakarta Lombok. Lihat postingan ini di Instagram Sebuah kiriman dibagikan oleh IAHN Gde Pudja Mataram (@iahngdepudja_mataram)

Image
Minggu, 30 Januari 2022
Sosialisasi dan kunjungan Rektor IAHN Gde Pudja Mataram beserta Tim Sosialisasi PMB TA 2022/2023 di Kabupaten Sumbawa.

Sosialisasi dan kunjungan Rektor Institut Agama Hindu Negeri Gde Pudja Mataram beserta Tim Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru TA 2022/2023 selama 4 (empat) hari di Kabupaten Sumbawa. Dalam agendanya Rektor beserta Tim Sosialisasi yaitu melaksanakan Penandatanganan MoU bersama Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumbawa. Selanjutnya Rektor bersama Tim Sosialisasi melaksanakan Simakrama bersama masyarakat Kabupaten Sumbawa turut mendampingi Penyelenggara Bimas Hindu Kabupaten Sumbawa, PHDI Kab. Sumbawa dan PHDI Kec. Rhee. Adapun daerah tempat sosialisasi dan simakrama antara lain: Banjar Amertha Sari Desa Reloka Kecamatan Rhee, Pasraman Dharma Widya Kab. Sumbawa Besar, Pura Catur Buana Batu Gong, Pasraman Santi Aji Banjar Kembang Sari Plampang. Penerimaan mahasiswa baru (PMB) adalah aktifitas rutin perguruan tinggi setiap pembukaan ajaran baru.

Image
Jumat, 28 Januari 2022
Persembahyangan bersama dalam rangka sosialisasi penerimaan mahasiswa baru di Pura Catur Buana Batu Gong

Persembahyangan bersama yang dilakukan oleh Bapak Dr. Ir. I Wayan Wirata, A.Ma, SE., M.Si Rektor IAHN Gde Pudja Mataram didampingi Wakil Rektor II Ibu Dr. Ni Putu Sudewi Budhawati, S.Ag., M.Pd.H dan Kabiro Bapak Drs. I Gusti Nyoman Artawan, M.Ag serta tim panitia PMB dalam rangka sosialisasi penerimaan mahasiswa baru di Pura Catur Buana Batu Gong Kabupaten Sumbawa. Turut hadir dalam acara tersebut yaitu Penyelengara Bimas Hindu Kabupanten Sumbawa dan Penyuluh Non PNS.

Image
Sabtu, 22 Januari 2022
Sosialisasi Aplikasi SISTER Institut Agama Hindu Negeri Gde Pudja Mataram Tahun 2022

Sosialisasi Sistem Informasi Sumber Daya Terintegrasi (SISTER) Institut Agama Hindu Negeri Gde Pudja Mataram Tahun 2022 Bertempat di Prime Park Hotel Convention Lombok Jl. Udayana No.16, Monjok Bar., Kec. Selaparang, Kota Mataram, Nusa Tenggara Bar. 83121. Kegiatan tersebut berlangsung dari Hari Sabtu 22 Januari 2022 sampai Senin 24 Januari 2022 dan di ikuti oleh seluruh dosen dan beberapa pegawai IAHN Gde Pudja Mataram, kegiatan tersebut juga mengundah beberapa Narasumber. SISTER merupakan singkatan dari Sistem Informasi Sumber Daya Terintegrasi, yang mana SISTER ini adalah program dari Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi atau yang biasa kita kenal dengan Kemenristekdikti yang diluncurkan melalui Dirktorat Jenderal Sumber Daya Iptek dan Dikti. Aplikasi SISTER ini, nantinya akan digunakan menjadi sumber sistem yang berisi portofolio para tenaga pendidik di Indonesia. Aplikasi ini memungkinkan setiap layanan saling terhubung sehingga akses portofolio dosen, data-data formal seperti aktivitas dosen, riwayat pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat dapat terlihat yang akhirnya mempermudah perencanaan pengembangan kompetensi dan karir pada dosen yang bersangkutan.